Kinerja 2023 Sesuai Estimasi, Harga Saham INCO Menguat Seminggu Terakhir
Thursday, February 15, 2024       10:04 WIB

Ipotnews - Kinerja keuangan PT Vale Indonesia Tbk () selama full year 2023 relatif sesuai dengan estimasi konsensus pasar, membuat harga saham perseroan menguat dalam seminggu terakhir.
Mengutip data aplikasi IPOT pada hari Kamis (15/2) pukul 09.47 WIB, pergerakan harga saham menguat dari 3.660 menjadi 4.100, naik 440 poin atau 12,0% dalam seminggu terakhir.
"Laba bersih melonjak (+36,9% YoY) menjadi USD274 juta, sebagian terbantu oleh keuntungan dari pendapatan luar biasa dari pengakuan nilai wajar aset derivatif atas investasi di IKN," kata Analis Riset PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia, Rizkia Darmawan dalam keterangan tertulis, hari ini.
Pendapatan mencapai USD1,23 miliar (+4,5% YoY), didorong oleh peningkatan volume penjualan (+17,7% YoY). Harga jual rata-rata yang lebih rendah (-6,8% YoY) menyebabkan penurunan cash (-23,0% QoQ).
"Namun demikian, EBITDA berhasil tumbuh (+8,7% YoY) menjadi USD498 juta," ujar Rizkia.
Rizkia menyesuaikan estimasi full year 2024. "Kami menurunkan rekomendasi menjadi "Trading Buy" dengan TP yang lebih rendah yaitu IDR4.500/saham, mencerminkan profitabilitas yang lebih rendah," pungkas Rizkia.
(Adhitya)

Sumber : admin

powered by: IPOTNEWS.COM